Daerah  

Putus Mata Rantai Covid-19, Mataram lebih memilih PCBL daripada PSBB

Mataram, MediaMe.id – Kota Mataram lebih memilih berlakukan Penanganan Covid Berbasis Lingkungan (PCBL) daripada berlakukan Pembatasan Sosial Bersekala Besar (PSBB) Yang ditawarkan Gubernur NTB untuk memutus Penyebaran virus corona itu.

I Nyoman Swandiasa Tim Satgas Covid-19 Kota Mataram mengatakan penerapan PCBL merupakan kegiatan dari oleh untuk masyarakat dalam hal membangun partisipasi masyarakat upaya penanggulangan corona.

“Soal sanksi bagi masyarakat yang tidak mengindahkan PCBL, dirumuskan dalam awig-awig Lingkungan setempat,” kata dia.

Selain itu menurut I Nyoman Swandiasa, Kota Mataram akan melakukan PCBL dengan cara membagi 50 ribu Masker untuk masyarakat. Bahkan, Masker tersebut sudah mulai dibagi sejak hari Selasa lalu.

“PCBL ini sudah disusun keterlibatan unsur-unsur dan tugas dalam SK Walikota, dan akan mulai diterapkan hari Jumat mendatang,” ungkapnya, Minggu (03/05).

Lebih lanjut ia menegaskan bahwa Pemkot Mataram sudah menyiapkan anggaran untuk kegiatan pencegahan covid-19 tersebut.

“Pemberlakuan PCBL itu rencananya launching hari Jumat tanggal 8 Mei 2020. Adapun kesiapan hampir 100 persen,” tutupnya. (ME.red)